Sabtu, 31 Maret 2012

Page Rank Meningkat Di Blogger

Pagi ini saya terhenyak kaget ketika membuka komputer. Awalnya sih cuman mau cek email di gmail. Secara tidak sengaja saya melihat pagerank dari Alexa untuk blog ini meningkat drastis. Dan pagi ini menjadi 7 digit, padahal bulan-bulan sebelumnya berkisar 8 digit bahkan pernah tidak masuk hitungannya alexa :(. Mungkin bagi pakar SEO pasti akan mencibir, nulis di blog mulai kapan, pagerank naik tahun berapa.
Iya sih... kalau dilihat di history blog ini, awal menulis di blog mulai tahun 2007, tetapi tidak pernah saya update. Kalaupun menulis juga tidak bisa rutin setiap hari. Jangankan setiap hari, seminggu maupun sebulanpun belum tentu. Padahal kalau dirasa akses untuk internet pada tahun-tahun tersebut saya lebih leluasa karena saya bekerja di warnet. Namun mungkin belum waktunya, blog ini tidak bertambah artikel maupun pengunjungnya. Hingga hati saya bergerak untuk menulis lagi dan berbagi ke sesama pembaca, mungkin ada sesuatu yang bermanfaat.
Di artikel saya sebelumnya, pernah menulis untuk menaikan pagerank di mesin pencari google. Kali ini saya mencoba untuk berbagi tips menaikan pagerank di alexa. Sebenarnya sih hampir sama dengan tulisan saya terdahulu, cuman disini saya akan menambahkannya:
1. Sebisa mungkin lakukan udpate tulisan/artikel/content secara rutin. Saya melihat penambahan artikel dalam situs kita merupakan faktor utama pagerank akan naik. Karena ketika mesin pencari menjalankan bot-nya ke situs kita, kalau tidak ada perubahan/penambahan artikel pasti akan malas :).
2. Tulis content yang original. Mungkin kalau pernah browsing teknik menaikan pagerank dari situs lain, pasti akan melihat saran nomor 2 ini. Ya karena content yang original, tidak menjiplak, tidak hanya copy paste, pasti akan cepat di index oleh mesin pencari.
3. Terus lakukan optimasi pada layout maupun content situs. Nah..ini kita membutuhkan sense yang lebih detil karena harus melihat layout seperti apa yang akan cepat terindex di mesin pencari. Seperti blog ini, saya sudah merubah layoutnya hampir 5 kali karena layout-layout sebelumnya saya merasakan tidak ada perubahan yang signifikan untuk traffic pengunjungnya.
Semoga sahring sedikit ini bermanfaat.

~agungfebri~

Mengatasi Suara Bising Pada Komputer Server

Arsitektur hardware pada komputer server memang didesain berbeda dengan komputer PC pada umumnya. Mulai kualitas mainboard sampai daya tahannya. Hal ini karena komputer server akan selalu menyala selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Komputer server juga membutuhkan ruangan yang khusus mulai dari suhu yang sesuai hingga kebersihan akan debu.
Beberapa hari yang lalu, kantor saya melakukan peremajaan server dimana server yang sebelumnya akan digantikan dengan server yang mempunyai spesifikasi lebih tinggi. Hal ini untuk mensupport kebutuhan operasional bisnis perusahaan yang semakin bertambah sehingga membutuhkan mesin yang lebih daripada sebelumnya.
Proses migrasi data dan aplikasipun dilakukan setelah user semua pulang (after office hour). Singkat cerita, setelah migrasi ke mesin server baru, ada keanehan yang terjadi.
Mesin baru ini mengeluarkan suara yang lebih bising dari mesin yang lama. Padahal secara spesikasi jauh lebih tinggi dan lebih bagus daripada yang lama. Awalnya sih saya berasumsi karena baru dinyalakan sehingga membutuhkan putaran kipas/blower yang lebih untuk mengimbangi suhu yang belum stabil. Tiap hari, saya melakukan pengecekan tetapi suaranya bisingnya kok tidak hilang-hilang juga.
Akhirnya saya coba berkonsultasi dengan seorang expert dalam server dan diberitahu bahwa kemungkinan server mengalami "shock arus listrik". Solusi yang dapat dilakukan adalah dengan shutdowns server dan bongkar hardwarenya. Selanjutnya, cabut semua kabel yang mengarah ke power supply termasuk kabel power utama mainboard. Setelah cabut, maka plug ulang dengan benar. Dan memang benar setelah saya melakukan hal tersebut, ketika server sudah saya nyalakan, suara bising hanya pada proses start up saja. Selang berapa menit, suara bising sudah mulai menurun dan hanya berbunyi layaknya server-server yang lain.

Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Harga BBM Batal Naik Karena Demo Mahasiswa

Melihat, mendengar dan membaca tentang demo kenaikan BBM yang rencananya akan terjadi pada 1 April 2012 membuat saya mengelus dada tetangga sendiri :). Apalagi melihat demo yang dilakukan oleh para mahasiswa yang notabene adalah kaum intelektual. Maha = paling, siswa = wasis tur dewasa, yaitu orang yang seharusnya lebih wasis dan dewasa dalam menyikapi semua hal.
Namun yang terlihat menjadi bukan kedewasaan karena dilakukan secara anarkis (bahkan teman saya menyebutnya malah ke arah barbarisme karena dilakukan dengan ngawur : bakar tempat umum, blokir jalan, lempar batu). Dimana dalihnya adalah membela masyarakat. Saya sendiri juga bingung, yang dimaksud adalah masyarakat mana? Karena ketika masyarakat melihat keanarkisan yang dilakukan pendemo, pasti berpikir ulang. Demo untuk masyarakat tetapi kok mengganggu kenyamanan dan ketentraman umum. Dimana beberapa akses jalan diblokir, beberapa pusat belanja tutup karena takut akan menjadi sasaran para pendemo. Lha ini demo tujuan untuk kesejahteraan masyarakat tetapi malah menghambat proses perdagangan dan ekonomi masyarakat :( .
Terus terang, saya sendiri sebenarnya juga tidak setuju kalau harga BBM harus dinaikan. karena dengan kenaikan BBM, pasti akan memicu kenaikan kebutuhan yang lain. Kalaupun bisa ikut demo, saya juga pasti akan ikut demo. Seperti judul saya diatas, "Harga BBM Batal Naik Karena Demo Mahasiswa" , saya berharap tidak jadi naik dengan adanya demmo mahasiswa ini.
Akan tetapi melihat perkembangan demo yang dilakukan lebih cenderung berbuat yang merugikan orang lain, saya menjadi lebih tidak setuju jika demo tetap dilanjutkan.
Dan saya pikir, semua masyrakat Indonesia pasti tidak setuju dengan kenaikan BBM. Tidak hanya mahasiswa saja maupun golongan/partai tertentu. Tetapi pasti akan lebih menghargai jika demo tersebut dilakukan dengan santun dan tertib. Selayaknya mahasiswa, dilakukan dengan jalur intelektual. Kami ingin melihat Indonesia Sejahtera dan Damai.

Semoga bermanfaat dan menginpirasi teman2 mahasiswa yang sedang berdemo.

~agungfebri~

Jumat, 30 Maret 2012

Notebook Hanya Menampilkan Karakter Numeric/ Angka

Kadang problem yang terjadi pengguna komputer aneh-aneh saja. Ada yang kalau dirasa tidak masuk akal dan sepele tetapi menjadi heboh. Seperti halnya yang dialami salah satu user saya di kantor.
Pagi-pagi telpon saya:
User : Mas..minta tolong..notebook saya sepertinya rusak keyboardnya. Bisa minta tolong untuk cek.
Saya : Rusaknya bagaimana Pak?
User : Kalau di tekan tombol tertentu tidak bisa, seperti tekan huruf K malah muncul angka 2. Sudah direstart berkali-kali masih seperti itu.
Saya : Coba saya cek dulu ya Pak
User : Boleh Mas, ini kemarin saya bawa ke toko komputer, dan menurut toko komputernya harus ganti keyboardnya. Harganya sekitar 250rb sampai 350rb. Cuman saya tidak begitu yakin klo rusak separah itu. Masalahnya, saya nanya pengerjaan berapa lama, katanya ditunggu bisa. Asumsi saya klo rusak, harus nginap, minimal 1 hari, karena harus bongkar. Saya jadi curiga Mas, rusak beneran apa cuman settingannya aja
Saya : iya Pak.
Trus saya coba cek, kok tidak semua tombol yang muncul karakter numeric. Berarti problem memang bukan hardwarenya dan ternyata benar, problem karena NB tersebut dalam mode NumLock. Kemungkinan user tersebut salah pencet tombol Fn+NumLock.
Ya jelas aja, tombol yang berfungsi ganda jika numlock aktif, maka otomatis berubah menjadi angka. Dan dengan menekan Fn+Numlock sekali lagi, kondisi keyboard sudah normal.
User saya pun senang, karena tidak jadi ditipu oleh toko komputer yang menyarankan untuk ganti keyboard Notebooknya seharga 250rb. Ya yang ga habis pikir, kok masih ada juga yang mencari rezeki seperti toko komputer itu. Hanya karena settingan yang salah, harus berbohong ke pelanggan agar dagangannya dibeli. Semoga toko seperti itu diberi pencerahan. Amin.

Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Rabu, 28 Maret 2012

Cara Mengatasi Problem Email pada Outlook Express 6 Tidak Bisa Send/Receive - Bagian 3


Di artikel saya sebelumnya, bagian 1 dan bagian 2, lebih banyak menjelaskan problem tidak bisa menerima/receive email. Pada artikel lanjutan berikut ini saya akan mencoba untuk t-shoot outlook express tidak bisa kirim/send email.
Problem yang sering terjadi adalah ketika klik send, email hanya diam saja di outbox tanpa pindah ke sent item. kalaupun harus menunggu, 30 menit juga tidak terkirim. Padahal client kita sedang menunggu report dari kita.
Cara cepat untuk mengatasi problem tersebut adalah :
1. Tutup aplikasi Outlook Express
2. Cari store root dimana kita menyimpan file .dbx dari outlook express
3. Cari file outbox.dbx
4. Rename file tersebut menjadi sembarang nama, contoh : outbox_old.dbx
5. Buka kembali Outlook Express dan folder outbox akan otomatis tercreate baru.

Problem ini biasanya disebabkan file outbox.dbx yang corrupt.

Semoga bermanfaat.

~agungefebri~

Minggu, 25 Maret 2012

Cara Mengukur Grounding Pada Listrik

Pada gambar disamping adalah sebuah stop kontak listrik, bahwa lubang pada stop kontak ada dua yaitu kanan dan kiri juga ada elektroda yang mencolok keluar di atas dan dibawah adalah untuk grounding.

Pengukuran Kualitas Grounding
Pengukuran kualitas grounding dapat dilakukan dengan melihat gambar di atas dan menggunakan alat multimeter atau AVOMETER (Ampere, Volt dan Ohm Meter) dengan petunjuk berikut :
- Fasa (+) ke Netral (-) : Untuk memastikan adanya aliran listrik standar listrik yaitu 220 Volt
- Fasa (+) ke Ground : Nilainya sama yaitu 220 volt bila grounding normal
- Netral (-) ke Ground : Tegangan maksimal 5 volt yang digunakan sebagai standar
Untuk pengukuran tegangan listrik ini disarankan menggunakan pilihan pengukuran dengan option AC Volt dengan maksimal tegangan lebih dari 220 Volt, contohnya 250Volt atau 1000Volt.

Terlihat pada gambar disamping ada 4 pilihan grup dalam selektor multimeter diantaranya yaitu :
Ohm meter yang berwarna biru, digunakan untuk mengukur resistansi atau tahanan suatu beban

DCmA atau DC milli Ampere berwarna putih digunakan untuk mengukur arus yang berkisaran maksimal 50mA

DCV atau DC Volt meter warna putih digunakan untuk mengukur tegangan DC mulai dari skala 10 Volt hingga 1000 Volt ACV atau AC

Volt berwarna merah digunakan untuk mengukur tegangan AC mulai dari skala 10 Volt hingga 1000 Volt

AC singkatan dari Alternating Current adalah arus bolak balik seperti tegangan dari PLN yaitu 220 volt dengan frekwensi 60Hz. Berbeda dengan DC berasal dari Direct Current adalah arus searah yang selalu memberikan tegangan konstan. Biasanya tegangan AC digunakan untuk perangkat rumah tangga seperti Magic Jar, Rice Cooker dan lain-lain, sedangkan tegangan DC biasanya digunakan untuk perangkat elektronik seperti walkman, modem, charger HP dan banyak lainya.
Berikut beberapa ketentuan kualitas aliran/arus listrik dapat dikatakan baik:
- Ground & + => mendapatkan nilai aliran listrik (215 s/d 240) dalam (V) dari/dalam UPS
- - & + => mendapatkan nilai aliran listrik (215 s/d 240) dalam (V) dari/dalam UPS
- - & Ground => mendapatkan nilai Ground ( < 2 ) dalam (V) dari dalam/luar UPS

Selasa, 20 Maret 2012

Perbedaan Memory RAM DDR, DDR2 dan DDR3

DDR
DDR( Double Data Rate)RAM generasi 1 merupakan memori yang mulai menggunakan teknologi double clock cycle.Ini berbeda dengan SDR(single data rate)RAM yang hanya mampu melakukan single clock cycle.Sehingga DDR RAM mampu mentransfer data dua kali lebih cepat.
DDR RAM ini ada beberapa jenis seperti DDR-200(memiliki memory clock 100MHz),DDR-266(memiliki memory clock 133MHz),DDR-333(memiliki memory clock 166MHz)dan DDR-400(memiliki memory clock 200MHz).Frekuensi transfer yang bisa dihasilkan DDR1 hanya antara 200-400MHz.
DDR RAM versi 1 ini dikembangkan sejak 1996 sampai 2000.
DDR2
DDR2 RAM memiliki clock cycle dua kali lebih banyak. Artinya,kemampuanya dua kali lebih cepat dibandingkan DDR1. Memory clock-nya terentang dari 100 MHz sampai 266 MHz. Jenis DDR2 memiliki nama standar DDR2 -400, DDR2-533, DDR2-667, DDR2-800 dan DDR2-1066. Dan frekuensi transfer antara 400 - 1966 MHz.
DDR3
Sementara DDR3 RAM, dari segi memory clock-nya tak jauh beda dengan DDR2 yaitu dari 100 MHz sampai 266 MHz. Bedanya terletak frekuensi transfernya yang lebih tinggi yaitu mencapai 2133 MHz(DDR2 maksimal hanya sampai 1066 MHz) dan voltasenya yang lebih hemat yaitu hanya 1.5v (DDR2 memerlukan voltase 1.8v dan DDR1 dengan 2.5 / 2.6v).

Sabtu, 03 Maret 2012

Konsep Dasar TCP/IP

Pada dasarnya konsep pengiriman data merupakan pengiriman data dari satu komputer ke komputer lainnya. Untuk dapat mengirimkan data dari komputer A ke komputer B dan sebaliknya, dibutuhkan suatu alat yang disebut sebagai Network Interface. Jenis dari Network Interface ini bermacam-macam mulai dari bentuk fisik (card, dongle, dll) sampai virtual network interface.
Dalam proses pengiriman data,terdapat serangkaian proses yang dilalui dan permasalannya. Mulai dari bahwa data yang dikirim menuju ke tujuan (baca: komputer) yang tepat, data yang utuh (tidak rusak/loss data). Untuk mengantisipasi hal-hal tersebut, perlu adanya aturan yang saling bekerja sama antara satu dengan yang lain. Aturan-aturan ini dalam dunia jaringan sering disebut juga dengan istilah protokol.
Sekumpulan aturan yang mengatur proses pengiriman data ini disebut sebagai protokol komunikasi data.Sedangkan sekumpulan dari protokol komunikasi data yang didesain melakukan fungsinya masing-masing disebut sebagai TCP/IP.
Protokol TCP/IP ini terdiri dari 4 lapisan bertingkat(layer), yaitu:
1. Network Interface Layer, bertanggungjawab sebagai menerima dan mengirimkan data pada media fisik
2. Internet Layer, bertanggungjawab dalam proses mengirimkan data pada tujuan yang tepat
3. Transport Layer, bertanggungjawab mengadakan komunikasi antar 2 komputer/host
4. Application Layer, bertanggungjawab pada aplikasi yang berhubungan langsung dengan end user
Dalam TCP/IP terjadi penyampaian data dari protokol di satu layer ke layer lainnya. Setiap protokol memperlakukan informasi dari layer lain sebagai packet data.
Jika suatu protokol menerima packet data dari protokol lain di layer atasnya, maka prokol tersebut akan memberi header/informasi tambahan miliknya pada packet data tersebut. Setelah itu, packet data ini akan diteruskan pada pada protokol layer di bawahnya.
Hal sebaliknya terjadi ketika protokol menerima packet data dari protokol lain di layer bawahnya. jika data dianggap valid, maka protokol akan melepas header/informasi tambahan tadi kemudian diteruskan ke protokol di layer atasnya.

Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Membuat Password Yang Aman (Secure Password)

Seringkali saya mendapat pertanyaan dari user bagaimana membuat password yang aman, hal ini ketika baru setting UID windows maupun emailnya, karena harus change passwordnya. Biasanya saya spontan akan menjawab gunakan password lebih dari 8 digit, ada huruf besar, huruf kecil dan angka.
Tetapi apakah dengan jawaban saya itu, password yang akan dibuat sudah secure? Apakah ada kemungkinan tidak akan dibobol oleh orang iseng/penyusup dengan mudah?
Disini saya akan mencoba menuliskan teknik membuat secure password yang saya dapat dari beberapa sumber:
-. Jangan menggunakan kata "password". Memang kedengarannya konyol, kalau ada orang yang membuat passwordnya merupakan kata "password" juga. Tapi hal ini mungkin bisa terpikirkan oleh kita.
-. Jangan menggunakan kata yang berhubungan dengan biodata Anda, misal: tanggal lahir, kota asal, bulan lahir, penggalan suku kata nama, dll
-. Jangan menggunakan kata yang muncul di kamus dan buku telepon.
-. Usahakan password dibuat lebih dari 8 digit, semakin panjang password semakin secure
-. Gunakan kombinasi huruf besar, huruf kecil dan angka. Jika password bisa menuliskan karakter huruf (*&%$#@), gunakan kombinasi dengan karakter tersebut. Hal ini untuk mempersulit jika ada yang melakukan penyerangan melalui metode brute attatck dimana penyerang akan mencoba satu-persatu kombinasi huruf,angka dan karakter. Semakin sulit kombinasi, semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk bisa mendapatkan passwordnya.
-. Ganti password minimal 1 bulan sekali, meskipun belum tentu password anda dibobol, hal ini untuk tindakan preventif.

Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Sistem Keamanan Pada Jaringan Wireless

Jaringan wireless menawarkan kemudahan dalam pengaksesan. Dengan memanfaatkan gelombang radio dengan frekuensi 2,4GHz atau 5GHz, satu perangkat komputer dapat terhubung dengan perangkat yang lain dalam satu jaringan.
Lalu bagaimana dengan keamanannya? Karena memanfaatkan gelombang radio, sistem keamanan dalam jaringan wireless ini menjadi satu masalah penting. Paket data yang terkirim pada suatu saat akan berada pada udara bebas dan sangat rentan untuk diintip oleh pihak yang tak berkepentingan. Tidak hanya itu, sistem wireless juga sangat rawan terhadap serangan dari luar karena siapa pun memiliki kesempatan untuk masuk dalam satu sistem jaringan selama perangkat tersebut memiliki kemampuan untuk masuk dalam radius jangkauan access point.
Oleh karena cukup rawan akan bahaya penyusupan maupun pencurian data, tak heran jika banyak pihak kemudian membuat sistem keamanan pada sistem wireless yang berlapis-lapis, mulai dari tingkat client atau pengguna, maupun di tingkat access point.
Beberapa standar sistem keamanan wireless kemudian menjadi standar baku untuk menjaga
agar sistem tetap aman dari bahaya pembobolan antara lain:
SSID (Service Set Identifier)
Fungsi SSID ini sangat mirip seperti sebuah nama network pada jaringan kabel. SSID inilah yang merupakan garda terdepan untuk sistem keamanan jaringan wireless. Untuk dapat mengakses access point yang menjadi pusat dari sistem jaringan wireless, client harus mengetahui SSID yang digunakan oleh access point yang terdekat.
Namun demikian, SSID dapat dengan mudah diketahui oleh pengguna lain selama SSID diatur pada setting broadcast. Dengan setting semacam ini, siapa pun yang memiliki perangkat WLAN yang cocok dapat masuk dengan cara melakukan pencarian access point terdekat dengan metode pencarian sederhana yang dimiliki software utility
yang diinstal terpisah maupun pada sistem operasi. Anda dapat menggunakan aplikasi netstumbler dan inssider untuk analisa suatu jaringan wireless (please check it on google).
Pada perangkat modern, metode pencarian access point dapat dengan mudah menangkap access point terdekat, lengkap dengan nama SSID yang digunakan sehingga pengguna yang tak terotorisasi pun dapat dengan mudah terkoneksi ke dalam jaringan dengan mengatur alamat IP pada setting DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol).
MAC address
Sistem keamanan kedua adalah dengan menggunakan MAC (Medium Access Control) address yang ada pada setiap kartu WLAN sebagai fitur otorisasi untuk masuk ke dalam sebuah jaringan wireless. Setiap kartu WLAN memiliki MAC address yang unik dengan penomoran 12 digit sesuai dengan standar IEEE. Dengan adanya otorisasi menggunakan MAC address ini, access point dapat mengenali masing-masing client yang terkoneksi berdasarkan MAC address yang sudah didaftarkan.
Namun demikian, nyatanya otorisasi dengan MAC address ini tidak seratus persen menjamin sistem jaringan wireless aman. Jaringan masih juga dapat ditembus dengan metode yang disebut sniffing, di mana pengguna yang tidak terotorisasi masih dapat masuk dengan beragam cara.
Dengan menggunakan software sniffing sederhana yang dapat diperoleh dengan
mudah via Internet, pengguna yang tak terotorisasi pun dapat dengan mudah melihat MAC address yang digunakan masing-masing client yang sudah terotorisasi untuk selanjutnya menggunakannya untuk masuk secara ilegal ke dalam jaringan wireless.
Certificate Services
Metode ini hanya memperbolehkan client yang memiliki wireless network certificate yang dapat melakukan access ke access point. Pada access point, Anda akan membutuhkan suatu services yang disebut dengan RAS (Radius Access Server).
Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Jumat, 02 Maret 2012

Problem Microsoft Outlook Loading Lambat

Pagi ini user saya mengeluhkan microsoft outlook sangat lambat ketika membuka email, sehingga operasional pekerjaan ybs. merasa terganggu. Padahal harus ada beberapa email yang harus segera di Follow Up ke client.
Kondisi yang terjadi :
-. 80+ detik untuk membuka per email/task/calender
-. 10+ detik untuk proses switch antar email
-. 10+ detik ketika proses switch dari aplikasi lain
Dilihat dari hal yang terjadi, suspect awal kemungkinan karena corrupt aplikasi microsoft outlooknya atau file .pst -nya.
Inisiatif awal, sebelum memutuskan install ulang microsoft office, hal yang saya lakukan:
- Clear semua history dan file temp pada internet explorer/ browser
- Melakukan archieve email yang lebih 2 minggu terakhir
- Cek space drive D (drive store folder email) dan saya dapati free size masih 60%, hal ini sepertinya tidak berpengaruh.
- Cek ping ke server pop3 dan smtp, hasil normal, tidak ada RTO --> problem bukan pada network
- Coba dengan membuat.pst lain di profile windows lain, hasil normal --> kemungkinan suspect profile windows
- Akhirnya saya coba membuat .pst baru di profile user ybs dan hasil normal --> suspect .pst yang bermasalah.
Setelah yakin problem ada pada .pst-nya, saya lakukan repair file .pst dengan aplikasi bawaan microsoft office yaitu scanpst.exe (patch : C:\Program Files\Microsoft Office\Office12\SCANPST.EXE)
Hasil setelah saya lakukan scanpst, email kembali berjalan dengan normal. Tidak ada delay yang lama ketika membuka email maupun switch antar windows.

Semoga bermanfaat.

~agunggfebri~

Kenali Error Code Pada Kerusakan Blackberry

Blackberry merupakan salah satu model smartphone yang sangat populer bagi penggemar gadget saat ini, selain smartphone iphone dan smartphone android. Salah satu daya tarik blackberry selain sebagai life style adalah BBM (Blackberry Mesenger) dan aplikasi mail yang cepat conectivitasnya. Diluar semua itu, semua smartphone memiliki keunggulan masing-masing yang disini saya tidak akan membahas itu.
Blackberry merupakan smartphone yang didevelop oleh perusaan bernama Research in Motion atau lebih dikenal dengan singkatan RIM. Pada Ponsel BlackBerry, selain system operasi bawaan BlackBerry juga terdapat Java Virtual Machine (JVM) yang berguna sebagai wadah aplikasi tambahan. JVM ini juga berfungsi mengatur bagian tampilan muka dari BlackBerry. Sehingga kemungkinan kerusakan blackberry pada kedua software ini (Operating System dan JVM).
Kebanyakan error code akibat kerusakan pada software dapat diperbaiki dengan proses wipe. Beruntung di beberapa seri terbaru BlackBerry, proses wipe dapat dijalankan langsung dari menu bawaaan. Para pengguna BlackBerry model lawas bisa melakukan wipe lewat computer dengan tambahan software khusus (Blackberry Desktop Manager). Berikut beberapa code kesalahan di ponsel BlackBerry yang perlu Anda ketahui:
Error Code BlackBerry 101
Kerusakan pada Java Virtual Machine (JVM) yang menyebabkan terjadinya kegagalan start-up. BlackBerry akan memulai kembali proses start-up agar tindakan yang tepat dapat diambil oleh device itu sendiri guna menangani masalah.
Error Code BlackBerry 102
Pada saat start-up, system akan melakukan pengecekan terhadap file-file .cod. Hal ini diperlukan untuk mengetahui modifikasi yang telah dilakukan. Jika terjadi masalah pada file-file .cod tersebut maka BlackBerry tidak akan menyala atau terjadi proses reset terus menerus. Solusinya lakukan tindakan wipe atau mengganti system dengan yang baru.
Error Code BlackBerry 103
Lokasi penempatan file boot.cod tidak ditemukan. Penyebabnya, karena kerusakan pada file tersebut atau memang file belum ter-install. Atasi dengan proses wipe.
Error Code BlackBerry 104
Kode kesalahan exception digunakan untuk menghentikan kesalahan yang sedang terjadi dan ditemukan oleh JVM. Kode kesalahan ini dapat kita ketahui dengan cara menghubungkan BlackBerry ke computer desktop lewat kabel USB. Gunakan fitur Window Event Viewer pada PC untuk melakukan pelacakan aktivitas terdahulu.
Error Code BlackBerry 105
File system API (Application programming interface) menemukan adanya masalah pada operasi tertentu. Kemungkinan disebabkan adanya kerusakan pada file system atau kerusakan pada JVM. Gunakan cara wipe untuk memperbaikinya.
Error Code BlackBerry 106
Ditemukan kerusakan pada system grafik BlackBerry.
Error Code BlackBerry 107
Kerusakan internal pada JVM. Bahasa pemrograman C++ pada JVM melakukan proses coding yang salah. Hal ini berasal dari VRamObject yang menggunakan operator baru. Biasanya terjadi ketika pengguna mengganti ponsel dengan kartu SIM yang sama, tapi hal ini jarang terjadi. Gunakan cara wipe untuk memperbaikinya. Jika tidak bisa, hubungi operator seluler kartu SIM anda.
Error Code BlackBerry 108
Kerusakan internal pada JVM. Bahasa pemrograman C++ pada JVM melakukan coding yang salah. Hal ini berasal dari VRamObject yang operatornya baru saja di delete atau dibuang. Biasanya terjadi ketika pengguna menggunakan kartu SIM berbeda di ponsel yang sama, tapi hal ini jarang terjadi, gunakan cara wipe untuk memperbaikinya.
Error Code BlackBerry 109
Kerusakan internal pada system operasi
Error Code BlackBerry 110
Kerusakan pada system akumulasi penghitungan lama waktu JVM berada dalam posisi diam. Hal ini bisa terjadi lantaran adanya kerusakan pada firmware yang anda gunakan atau kerusakan pada JVM. Kemungkinan juga bisa terjadi karena BlackBerry anda sudah digunakan selama lebih dari 400 hari (waktu device)
Error Code BlackBerry 111
Kerusakan yang ditemukan pada system font BlackBerry anda
Error Code BlackBerry 112
Kerusakan yang dideteksi pada Java Native Code
Error Code BlackBerry 200
Sistem application manager menemukan kerusakan pada salah satu aplikasi dan tidak dapat meneruskan prosesnya.
Error Code BlackBerry 201
Kegagalan pada saat proses membaca system cryptographic dan BlackBerry tidak dapat meneruskan prosesnya.
Error Code BlackBerry 202
Kerusakan pada system kunci/tombol yang telah disimpan sebelumnya dan BlackBerry tidak dapat melanjutkan prosesnya.
Error Code BlackBerry 203
Terjadinya kerusakan total pada bagian konsol dari application manager. Hal ini menyebabkan muncul kode exception yang berakibat berhentinya suatu proses.
Error Code BlackBerry 501
Kode yang digunakan oleh Virtual machine (VM) untuk menginformasikan kerusakan yang terjadi pada internalnya.
Error Code BlackBerry 502
Proses Java yang terakhir dijalankan dihentikan oleh device karena suatu hal tidak ada lagi yang dapat diproses lebih lanjut.
Error Code BlackBerry 503
Kode yang digunakan oleh Virtual Machine (VM) untuk menginformasikan kerusakan yang terjadi pada internalnya.
Error Code BlackBerry 504
Kode yang digunakan oleh Virtual Machine (VM) untuk menginformasikan kerusakan yang terjadi pada internalnya.
Error Code BlackBerry 505
Terjadinya kerusakan pada bagian compiler JIT.
Error Code BlackBerry 506
Munculnya kode kerusakan Java Exception. Seperti telah diinformasikan sebelumnya bahwa kode exception muncul ketika kerusakan yang terjadi pada system telah dihentikan. Kali ini kode tersebut muncul pada JAVA.
Error Code BlackBerry 507
Dependensi atau file-file yang dibutuhkan untuk mendukung jalannya suatu aplikasi tidak ditemukan. Solusi untuk membetulkannya adalah dengan memasukkan ulang file .cod yang dibutuhkan ke dalam BlackBerry.
Error Code BlackBerry 508
Masalah ditemukan oleh perintah debug dari VM.
Error Code BlackBerry 509
Munculnya kerusakan system akibat sebulah file .exe dijalankan berkali-kali sampai melewati batas maksimal yang sanggup ditangani oleh device.
Error Code BlackBerry 510
Kerusakan yang muncul akibat adanya beberapa file di dalam system menunggu munculnya objek yang diperlukan. Hal ini mengakibatkan deadlock atau keadaan diam tanpa proses apapun.
Error Code BlackBerry 511
Kerusakan terdeteksi ketika proses debug sedang berlangsung. Kerusakan ini bisa terjadi karena adanya masalah pada VM datau perintah debug yang dikirim ke VM.
Error Code BlackBerry 512
Kerusakan yang muncul ketika proses pengumpulan file-file yang tidak dibutuhkan berlangsung. Hal ini terjadi karena pengguna device menjalankan sebuah operasi tertentu, missal menekan tombol keyboard, menggeser trackball, dan lain-lain.
Error Code BlackBerry 513
Masalah pada opcode atau operation code tertentu. Problem ini memerlukan eksekusi class lainnya agar dapat meneruskan proses sendiri.
Error Code BlackBerry 514
Class baru telah terdeteksi keberadaannya dan harus dikenali terlebih dahulu oleh constructor sebelum dapat digunakan constructor dalam bahasa pemrograman berfungsi melakukan pengaturan terhadap berbagai jenis objek.
Error Code BlackBerry 515
Kode kerusakan yang muncul akibat sebuah objek tidak dapat ditampilkan secara baik oleh JVM. Hal ini kemungkinan terjadi karena jumlah objek terlalu banyak atau ukuran objek terlampau besar.
Error Code BlackBerry 516
Saat menjalankan “object yang tersimpan” (seperti cookies pada web browser), JVM mendeteksi bahwa counter (object yang berfungsi sebagai penghitung) penyimpanan tersebut telah mencapai limit. Jika ini terjadi maka object tersebut tidak akan dijalankan dan akan muncul critical error. Kesalah ini seharusnya tidak akan terjadi, kecuali jika sebuah device digunakan secara terus menerus selama bertahun-tahun.
Error Code BlackBerry 517
Terdeteksinya ketidakstabilan pada “object yang tersimpan’ (seperti cookies pada web browser) oleh JVM.
Error Code BlackBerry 518
Fase penanda garbage collection (GC) dihentikan melalui longjmp. Ini mengindikasikan bahwa fase penanda diinterupsi. Error ini seharusnya tidak terjadi karena proses dieksekusi saat device tidak dalam kondisi idle atau diam. GC hanya dapat diinterupsi pada saat device sedang idle. Gabage Collection dalam bahasa pemrograman berfungsi sebagai manajemen memori.
Error Code BlackBerry 519
Tidak ditemukannya host JVM atau sedang di nonaktifkan.
Error Code BlackBerry 520
Pernyataan internal system yang mengharuskan sebuah metode dari Java atau kumpulan perintah return Java untuk segera dijalankan.
Error Code BlackBerry 521
Sebuah objek.wait() sedang dijalankan, dan proses tersebut menyebabkan objek lain terkunci. Biasanya ini terjadi pada simulator.
Error Code BlackBerry 522
Sebuah thread mendapatkan dua lock yang tidak terurutan, yang mana salah satu lock tersebut dibutuhkan untuk melanjutkan proses. Hal ini mengindikasikan potensi deadlock. Pemeriksaan hanya dapat dilakukan pada simulator, menggunakan aplikasi switch JvmDebugLocks.
Error Code BlackBerry 523
Berhentinya suatu proses penting di dalam Java karena sesuatu hal sehingga mengakibatkan device tidak dapat digunakan secara normal.
Error Code BlackBerry 524
Ditandainya sebuah objek sebagai file recovery oleh low memory manager, tapi tidak dapat digunakan pada situasi garbage collection (GC). Hal ini hanya terdapat pada simulator yang ditangani oleh aplikasi JVMDebugLMM.
Error Code BlackBerry 525
Rusaknya “objek yang tersimpan”. Proses auto-commit yang dijalankan selama garbage collection telah mendeteksi suatu objek yang tidak dapat dicapai dari tempat penyimpanan root.
Error Code BlackBerry 526
Tidak ditemukannya objek java.lang
Error Code BlackBerry 527
Tidak ditemukannya string java.lang.
Error Code BlackBerry 528
Kode kesalahan yang muncul akibat adanya kerusakan pada system file. Hal ini mengakibatkan data di device tidak dapat dikembalikan seperti semula.
Error Code BlackBerry 529
Kode kesalahan yang muncul akibat adanya kerusakan pada system file. Sistem berupaya mengembalikan data semampunya. Namun tidak semua data dapat dikembalikan dengan sempurna.
Error Code BlackBerry 530
Kode kesalahan ini menunjukkan objek yang berlebihan pada native JVM. Native merupakan metode berbagi kode-kode. Jumlah objek yang dapat dilindungi melalui garbage collection sudah dibatasi dalam hitungan tertentu. Jika terjadi kelebihan kapasitas maka akan muncul kode kesalahan.
Error Code BlackBerry 531
JVM juga menggunakan memori flash untuk melakukan prosesnya. Jika JVM mendeteksi kapasitas pada memory flash sudah memet atau tidak mencukupi lagi maka akan muncul kode kesalahan ini.
Error Code BlackBerry 532
Proses JVM assertion telah dilanggar. Tapi anda tidak perlu khawatir karena kode kesalahan ini hanya akan muncul pada bagian simulator dan bukan pada device yang sebenarnya.
Error Code BlackBerry 533
Kode ini biasanya digunakan oleh EMAScript secara internal untuk memanggil Java Methode
Error Code BlackBerry 534
Kode kesalah yang digunakan secara internal untuk mengindikasikan bahwa fitur reset secara cepat tidak tersedia.
Error Code BlackBerry 535
Sebuah kode kesalahan yang menunjukkan kerusakan virtual machine sehingga tidak dapat digunakan lagi.
Error Code BlackBerry 536
Kode ini digunakan secara internal untuk mengindikasikan VM structure melewati address yang salah atau mengalami kerusakan.

Semoga bermanfaat.

~agungfebri~

Kamis, 01 Maret 2012

Etika Berinternet Di Milis/ Forum


Jaman sekarang siapa sih yang tidak kenal dengan facebook, twitter atau aplikasi jejaring sosial lainnya. Semua ini adalah ledakan dari perkembangan dunia internet sebagai sarana komunikasi dan interaksi. Yang namanya interaksi, pasti ada suatu aturan atau etika yang akan disepakati bersama agar tidak terjadi mis-komunikasi dan tidak ada yang merasa dirugikan. Istilah etika berkomunikasi/berinteraksi di dunia maya dikenal sebagai 'netiket' atau nettiquette.
Berikut beberapa Netiket dalam berkomunikasi dalam dunia maya yang dalam hal ini pada suatu forum atau mailing list:
1. Jangan Gunakan Huruf Kapital, Karena penggunaan karakter huruf bisa dianalogikan dengan suasana hati si penulis. Huruf kapital mencerminkan penulis yang sedang emosi, marah atau berteriak. Tentu sangat tidak menyenangkan tatkala Anda dihadapkan dengan lawan bicara yang penuh dengan emosi bukan? Walau begitu, ada kalanya huruf kapital dapat digunakan untuk memberi penegasan maksud. Tapi yang harus dicatat, gunakanlah penegasan maksud ini secukupnya saja, satu-dua kata dan jangan sampai seluruh kalimat/paragraf karena Anda bisa dianggap sedang marah dalam milis.
2. Gunakan kutipan seperlunya, Ketika anda ingin memberi tanggapan terhadap postingan seseorang dalam satu forum, maka sebaiknya kutiplah bagian terpentingnya saja yang merupakan inti dari hal yang ingin anda tanggapi dan buang bagian yang tidak perlu. Jangan sekali-kali mengutip seluruh isinya karena itu bisa membebani bandwith server yang bersangkutan dan bisa berakibat kecepatan akses ke forum menjadi terganggu.
3. Jika seseorang mengirim informasi atau gagasan kepada anda secara pribadi (private message, japri), Anda tidak sepatutnya mengirim/menjawabnya kembali ke dalam forum umum. Hal ini kemungkinan karena pengirim memang menginginkan khusus Anda saja yang dapat membaca.
4. Hati-hati terhadap informasi/berita hoax. Tidak semua berita yang beredar di internet itu benar adanya. Seperti halnya spam, hoax juga merupakan musuh besar bagi para kebanyakan netter. Maka, sebelum anda mem-forward pastikanlah terlebih dahulu bahwa informasi yang ingin anda kirim itu adalah benar adanya. Jika tidak, maka anda dapat dianggap sebagai penyebar kebohongan yang akhirnya kepercayaan orang-orang di sekitar anda pun akan hilang. Sekira Anda dapat menyertakan link sumber dari mana berita itu berasal
5. Ketika Harus Menyimpang Dari Topik (out of topic/ OOT) Ketika Anda ingin menyampaikan hal yang diluar topik (OOT) berilah keterangan, supaya subject dari diskusi tidak rancu. Beberapa milis menyediakan hari-hari khusus untuk diperbolehkan mengirim email yang bersifat OOT, taati dan pergunakan waktu tersebut jika Anda memang menginginkan mengirim pesan yang bersifat OOT.
6. Hindari Personal Attack (menyudutkan salah seorang member milis), Ketika anda tengah dalam situasi debat yang sengit, jangan sekali-kali Anda menjadikan kelemahan pribadi lawan sebagai senjata untuk melawan argumentasinya. Sebab, ini hanya akan menunjukkan seberapa dangkal pengetahuan anda. Lawan argumentasi hanya dengan data/fakta saja, sedikit langkah diplomasi mungkin bisa membantu. Tapi ingat, jangan sekali-kali menggunakan kepribadian lawan diskusi sebagai senjata sekalipun ia adalah orang yang Anda benci. Budayakan sikap Diskusi yang sehat, bukan debat kusir.
7. Kritik dan Saran yang Bersifat Pribadi Harus Lewat PM (Personal Message, japri). Jangan mengkritik seseorang di depan forum. Ini hanya akan membuatnya rendah diri. Kritik dan saran yang diberikan pun harus bersifat konstruktif, bukan destruktif. Beda bila kritik dan saran itu ditujukan untuk anggota forum secara umum atau pihak moderator dalam rangka perbaikan sistem forum, Anda boleh mempostingnya di dalam forum selama tidak menunjuk orang per orang tertentu (point 6).
8. Jangan memposting suatu hal yang bersifat menghina:
- Agama
- Ras
- Gender
- Status sosial
- Dsb yang berpotensi menimbulkan debat kusir yang mengarah ke situasi yang emosional seluruh member.
9. Sekiranya ingin bertanya, bertanyalah dengan baik, yaitu :
- Gunakan bahasa yang sopan.
- Jangan asumsikan bahwa Anda berhak mendapatkan jawaban.
- Beri judul yang sesuai dan deskriptif
- Tulis pertanyaan anda dengan bahasa yang baik dan mudah dimengerti.
- Buat kesimpulan setelah permasalahan anda terjawab
- Jangan membajak thread/judul orang lain

Semoga kita semua bisa bermilis dengan santun dan baik adanya dan semoga bermanfaat.

~agungfebri~