Senin, 23 Agustus 2010

Meningkatkan PageRank di Mesin Pencari Google


Memang banyak sekali artikel tentang teknik SEO dan meningkatkan PageRank dari hasil pencarian Google. Mulai hari ini, saya akan mencoba mempraktekan 1 teknik meningkatkan PageRank terlebih dahulu biar lebih focus, untuk selanjutnya saya akan mencoba teknik-teknik SEO yang lain. Salah satu teknik tersebut adalah dengan membuat backlink yang mengarah ke situs kita. Ada beberapa tips yang akan saya coba untuk mempraktekannya yaitu:

  • Bergabung pada forum online dan sering-sering memberikan comment sekaligus meninggalkan jejak backlink yang mengarah ke web kita. Ini bisa dilakukan dengan memberikan signature yang berisi tag backlink ke situs kita.

  • Blogwalking atau jalan-jalan online dan tinggalkan komentar backlink. Selain mendapatkan akan backlink, dengan blogwalking kita juga akan memperoleh peningkatan pengetahuan (upgrade knowledge) secara tidak langsung.

  • Membuat Iklan Online yang atraktif dan menarik sehingga akan menarik pembaca lain untuk melihat situs kita. Dengan iklan online, secara tidak langsung kita telah membuat backlink.

  • Membuat dan mempublisasikan artikel yang disitu berisi signature tag backlink dari situs kita.
Begitulah beberapa tips yang akan saya praktekan untuk meningkatkan backlink ke blog saya yang mungkin sudah basi. Jika master-master SEO sempat membaca tulisan saya ini, mungkin bisa menambahkan teknik-teknik yang lebih dahsyat untuk meningkatkan PageRank suatu website.


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar