Senin, 15 Juni 2020

Command Line WMIC Untuk Melihat Versi Windows 32bit atau 64bit

Sistem Operasi windows yang beredar di masyarakat terbagi menjadi 2 arsitektur, yaitu 32 bit dan 64 bit. Banyak cara untuk melihat windows pada komputer kita memiliki arsitektur 32 bit atau 64 bit. Kenapa harus mengetahui arsitektur sistem operasi kita? salah satunya adalah untuk kebutuhan compatibility driver yang akan di-install atau digunakan. Misal kita akan melakukan instalasi driver printer di windows baru kita, ketika akan download driver dari website principal biasanya akan ada pilihan versi driver 32 bit atau 64 bit.

Salah satu cara untuk melihat aristektur sistem operasi menggunakan command prompt / command line dengan perintah WMIC.

Perintah yang dapat digunakan adalah:
wmic os get OSarchitecture
Perintah ini akan menampilkan arsitektur sistem operasi windows seperti gambar berikut:



cmd - wmic - osarchitecture
Artikel lain terkait perintah WMIC dapat dilihat disini

Semoga Bermanfaat.



Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar